PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PADA POKOK BAHASAN PECAHAN
article.abstract
Penulis melaksanakan penilitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan komunikasi matematis siswa, guru perlu menciptakan formulasi khusus dalam merancang suatu strategi, metode, teknik dan media yang efektif untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa. Salahsatu upaya yang dapat dilakukan adalah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe student teamachievment division (STAD) dalam upaya meningkatkan kemampuan komunikasi matematis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan (PTK) terhadap semua kelas IV SD Kirisik yang berjumlah 20 Siswa. Data penelitian ini dikumpulkan melalui tes formatif yang digunakan untuk memperoleh gambaran langsung mengenai kemampuan komunikasi matematis, tes subsmatif untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa, dan angket untuk memperoleh respon siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran. Anggapan dasar yang menjadi acuan dalam penelitian ini adalah guru mampu melaksankan pembelajaran kooperatif tipe student team achievmen division (STAD) pada pokok bahasan pecahan, penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe student team achievmen division (STAD) cocok untuk pokok bahasan pecahan, soal yang digunakan diambil dari bab soal dan sudah di sahkan oleh pembimbing. Dari hasil penelitian tes formatif I, II dan III diketahui kemampuan komunikasi matematis siswa meningkat dilanjutkan dengan tes subsumatif setelah dilakukan perhitungan diperoleh hasil akhir 7,0 dengan kriteria cukup, sedangkan hasil pengolahan data angket, nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 4,0 yang berkategori positif, jadi dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe student team achievmen division (STAD) berpengaruh pada peningkatan kemampuan komunikasi matematis, materi pemecah dapat dipahami dengan baik dan tanggapan siswa terhadap model pembelajarankooperatif tipe student team achievmen division (STAD)menunjukan sikap yang positif.
Â
Kata Kunci : Model Kooperatif, Model STAD, dan Komunikasi Matematis.Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.31949/jcp.v1i2.327
Refbacks
- There are currently no refbacks.
submission.copyrightStatement
submission.license.cc.by-sa4.footer