PENDIDIKAN KARAKTER DAN BUDAYA BANGSA DALAM DONGENG GUNUNG TAMPOMAS DAN CADAS PANGERAN (dalam Kontek Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas V SD)
article.abstract
Penelitian ini beranjak dari permasalahan yang timbul atas kurangnya nilai karakter yang tercermin dalam kepribadian para pemimpin. Seperti maraknya kasus korupsi, tidak dapat mengayomi anak buahnya, dan memberi contoh yang baik. Hal tersebut menunjukkan bahwa nilai karakter belum terbina dan tercermin dengan baik. Selain itu juga, bahan pembelajaran pun monoton kurang menggunakan bahan ajar yang sebenarnya banyak terdapat di sekitar. Seperti halnya pemanfaatan cerita rakyat, dalam cerita rakyat ini terdapat nilai karakter yang dapat ditransformasikan ke dalam pribadi siswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui nilai karakter Tanggung-Jawab, Semangat Kebangsaan, dan Kerja Keras yang terkandung di dalam cerita rakyat Gunung Tampomas dan Cadas Pangeran Versi folklore Kab. Sumedang. Setelah itu memformulasikannya kedalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi siswa SD kelas V. Jenis penelitian ini ialah kualitatif analisis deskrtiptif. Peneliti menganalisis nilai karakter dalam cerita kemudian mendeskripsikannya. Berdasarkan hasil analisis, terdapat nilai karakter yang terkandung dalam cerita rakyat Cadas pangeran dan Gunung Tampomas.
Â
Kata Kunci: Cerita Rakyat, Karakter, dan Pembelajaran.Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.31949/jcp.v1i2.326
Refbacks
- There are currently no refbacks.
submission.copyrightStatement
submission.license.cc.by-sa4.footer