PENERAPAN MODEL MULTILITERASI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA SEKOLAH DASAR
article.abstract
Bahasa adalah suatu sarana penyampaian ilmu pengetahuan. Salah satu kompetensi utama yang harus dikuasai dalam rangka membentuk keterampilan berbahasa adalah kemampuan membaca pemahaman yang tinggi. Kenyataan yang terjadi pada siswa kelas V SDN Trajaya III ditemukan bahwa kemampuan membaca pemahaman siswa tergolong rendah, dibuktikan dengan hasil tes prasiklus dengan keberhasilan pembelajaran yang hanya sebesar 30% siswa yang tuntas. Oleh karena itu penulis melakukan penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas V SDN Trajaya III Kecamatan Palasah Kabupaten Majalengka pada tahun 2017 dengan menerapkan model Multiliterasi. Penelitian tindakan kelas ini menggunakan model John Elliot sebanyak 3 siklus. Pengumpulan data yang digunakan yaitu lembar tes kemampuan membaca pemahaman,lembar observasi aktivitas siswa dan guru, dan dokumentasi. Data yang diperoleh, dianalisis, dan direfleksi dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif, dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan model Multiliterasi pada materi menyimpulkan cerita anak telah memperlihatkan peningkatan kemampuan membaca pemahaman siswa pada setiap siklusnya. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan selama 3 siklus di dasarkan penilaian proses dan hasil yang diperoleh pada siswa pada siklus I nilai rata-rata siswa sesuai dengan rentang nilai model multiliterasi didapatkan data bahwa siklus I rata-rata nilai proses membaca pemahaman yaitu 2,83 termasuk dalam kategori baik dengan persentase ketuntasan 14% dan hasil kemampuan membaca pemahaman siklus I yaitu 2,27 termasuk dalam kategori kurang baik dengan persentase ketuntasan 7%. Sedangkan pada siklus II rata-rata nilai proses membaca pemahaman yaitu 3,12 termasuk dalam kategori baik dengan persentase ketuntasan 67% dan hasil kemampuan membaca pemahaman siklus II yaitu 2,70 termasuk dalam kategori cukup baik dengan persentase ketuntasan 48%. Terakhir pada siklus III rata-rata nilai proses membaca pemahaman yaitu 3,51 termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase ketuntasan 96% dan hasil kemampuan membaca pemahaman siklus III 3,03 termasuk dalam kategori baik dengan ketuntasan 85%. Dengan demikian penerapan model Multiliterasi dapat meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa. Oleh karena itu peneliti merekomendasikan model Multiliterasi dalam pembalajaran Bahasa Indonesia`
Kata Kunci: Model Multiliterasi, Membaca Pemahaman
Full Text:
PDFReferences
Abidin, Y. (2015) Pembelajaran Multiliterasi: Sebuah Jawaban Atas Tantangan Pendidikan Abad Ke-21. Bandung: Rafika Aditama.
Abidin, Y. (2016) Revitalisasi Penilaian Pembelajaran Dalam Konteks Pendidikan Multiliterasi Abad ke21. Bandung: Rafika Aditama.
Arifin, Z. (2009). Evaluasi Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya
Boche, B (2014) Multiliteracies in The Classroom: Emerging Conceptions of First Year Teacher.Journal of Language and Literacy Education [Online] Tersedia: http://jolle.coe.uga.edu.
Kurniawan, M.Y (2016) Peningkatan Keterampilan Membaca Pemahaman Dengan Menggunakan Strategi Direct Reading Thinking Activity (DRTA). Universitas sebelas Maret
Moore, Amy L (2017) A Research Review of Cognitive Skills, Strategies and Interventions for Reading Comperhension. [Online] Tersedia: http://download.learningrx.com/reading-comperhension-research-paper.pdf.
OECD (2015) Literacy Skills for the World of Tomorrow-Futhe Results From PISA. Organization for Economic Co-operation and Development and UNESCO Institute for Statistic.
Susilo, S. V. (2016a) ‘Metode Pembelajaran Pengetahuan Awal Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa’, Pendidikan Dasar, (2), pp. 150–167. doi: https://doi.org/10.21009/JPD.071.13.
Susilo, S. V. (2016b) ‘Pengaruh Model Team Games Turnamen Dan Grup Investigasi Serta Pengetahuan Awal Siswa Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman’, Cakrawala Pendas, 2(2), pp. 58–70. Available at: https://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&cad=rja&uact=8&ved=0ahUKEwih5OKWnZbaAhXEkJQKHec4BxsQFggrMAA&url=http%3A%2F%2Fwww.unma.ac.id%2Fjurnal%2Findex.php%2FCP%2Farticle%2Fdownload%2F334%2F314&usg=AOvVaw3Rf4lRvOynwJO4hRyE1G--.
Tarigan, H.G (2008) Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Aksara
Wolley, G (2011) Assisting Children with Learning Difficulties. [Online] http://www.springer.com/978-94-007-1173-0
Yukselir, C (2014) An Investigation Into The Reading Strategy Use Of EFL Prep-Class Students. Osmaniye Korkut Ara University.
DOI: http://dx.doi.org/10.31949/jcp.v4i2.1128
Refbacks
- There are currently no refbacks.
submission.copyrightStatement
submission.license.cc.by-sa4.footer